Senin, 28 Januari 2013

nasi goreng


Nasi goreng merupakan jenis masakan yang bahan dasarnya menggunakan nasi yang kemudian digoreng lalu diaduk dengan margarin atau bisa juga minyak goreng. Bahan tambahan yang digunakan biasanya ditambahkan dengan bawang putih, asam jawa, lada, kecap manis, bawang merah dan bumbu-bumbu lainnya, seperti ayam, kerupuk, dan telur. Hingga sekarang ini Nasi goreng telah dipanggil menjadi masakan nasional khas negara Indonesia. Sebuah polling Internet yang diadakan pada tahun 2011 oleh sebuah lembaga Internasional dimana polling tersebut diikuti juga oleh sekitar 35.000 orang yang dimana menempatkan Nasi Goreng sebagai  ’50 Makanan Terlezat di Dunia’ dengan mendapatkan peringkat dua dalam daftar makan terlezat sesudah rendang.  Nasi goreng yang berasal dari Indonesia ataupun negara lainnya biasanya mempunyai variasi yang berbeda – beda dimana variasi tersebut sangat tergantung dari mana daerah asal dan bumbu yang dipakai dalam nasi goreng tersebut.
Berdasarkan sejarahnya, Nasi goreng dipercaya dibawa oleh bangsa Tionghoa ke negara-negara Asia Tenggara pada awalnya. Di Tionghoa sendiri nasi goreng ini dipercaya telah dibuat sejak tahun 4000 SM. Pada mulanya nasi ini digoreng karena sajian nasi dingin sangat tidak disukai oleh orang-orang Tionghoa. Oleh karena itu digorengnya nasi menjadi tujuan agar nasi tersebut menjadi hangat kembali. Seiring berjalannya waktu penambahan bumbu, minyak goreng, kecap menjadikan rasa nasi goreng ini menjadi semakin nikmat. Orang-orang Tionghoa yang merantau memulai dikenalnya masakan tersebut di negara lain. Modifikasi dari makanan ini terus berkembang di negara-negara lain. Tetapi di Indonesia sendiri resep nasi goreng ini diturunkan ke generasi baru secara terus menerus, hingga saat ini nasi goreng lebih dikenla sebagai makanan khas nusantara.
Langsung saja kita simak Resep Masakan Nasi Goreng Babat dibawah ini :
Resep Masakan Nasi Goreng Babat

Resep Masakan Nasi Goreng Babat

Bahan Resep Masakan Nasi Goreng Babat:
  • nasi putih 800 gram
  • babat 250 gram, lalu rebus, serta iris sesuai selera
  • kecap manis 1 sdm
  • garam ¾ sdt
  • merica bubuk ¼ sdt
  • kaldu ayam bubuk ½ sdt
Bahan Yang Dihaluskan:
  • bawang merah 5 butir
  • cabai merah 4 buah
  • bawang putih 3 siung
  • cabai rawit 2 buah
Cara Membuat Resep Masakan Nasi Goreng Babat:
  • Bumbu yang dihaluskan ditumis hingga tercium aroma harum yang datang dari masakan.
  • Tambahkan nasi serta babat, lalu aduklah sampai rata.
  • Masukkan kaldu ayam bubuk, garam, serta merica bubuk. Lalu aduk sampai segala bahan sudah tercampur sampai rata serta telah matang.
  • Kemudian angkat, lalu sajikan Resep Masakan Nasi Goreng Babat selagi masih hangat lalu tambahkan potongan tomat serta timun

Tidak ada komentar:

Posting Komentar